• home

Home » » Spesifikasi ponsel Samsung Galaxy Core dengan layar 4.3 inchi WVGA

Spesifikasi ponsel Samsung Galaxy Core dengan layar 4.3 inchi WVGA

Spesifikasi Samsung Galaxy Core


Samsung Galaxy Core merupakan ponsel pintar yang mengusung teknologi Android 4.1 sebagai sistem operasinya. Ponsel ini memiliki berat yang sangat ringan hanya 124 gram dan telah menggunakan teknologi layar sentuh TFT 4.3 inchi untuk layar utamanya. untuk pixel density, ponsel ini memiliki ketajaman 217 ppi dengan resolusi yang diberikan sebesar 480 x 800 pixel.

Untuk prosesor, ponsel Samsung Galaxy Core menggunakan teknologi Dual Core 1200 MHz yang telah mendukung grafik dengan sistem memori RAM sebesar 1024 MB atau sama dengan 1 GB. untuk memori penyimpanan data, ponsel ini telah dilengkapi memori internal sebesar 8 GB dan jika anda ingin mengunakan memori eksternal untuk transfer data atau menambahkan kapasitas memori penyimpanan anda bisa menggunakan microSD, microSDHC, maupun microSDXC dengan kapasitas maksimal 64 GB.

ponsel Samsung Galaxy Core telah dilengkapi kamera belakang dengan kekuatan 5 megapixel dengan lampu flash menggunakan LED. Ponsel ini juga memiliki kemampuan auto fokus, deteksi wajah / senyum, balance warna, panorama dan sebagainya jika anda melakukan pemotretan. apabila anda ingin merekam video, ponsel pintar ini mampu merekam video dengan kemampuan 720x480 (DVD) (30 fps) serta telah menggunkaan kamera depan 0.3 megapixel untuk video calling.

ponsel ini juga bisa anda gunakan untuk mendengarkan musik, radio FM, serta anda dapat melihat Youtube menggunakan Youtube player. dalam hal selancar internet, ponsel Samsung Galaxy Core memiliki browser dan anda juga dapat langsung upload Youtube atau gamber ke Picasa langsung melalui ponsel ini.

Ponsel Samsung Galaxy Core bekerja pada jaringan GSM di kisaran  850, 900, 1800, dan 1900 MHz, UMTS di 900 dan 2100 MHz serta anda dapat mentrasfer data menggunakan jaringan HSPA , HSUPA 5.76 Mbit/s, UMTS, EDGE, maupun GPRS. Ponsel ini telah mendukung GPS maupun A-GPS untuk memngetahui posisi anda menggunakan satelit dan jika anda memiliki dua buah kartu SIM GSM, anda bisa menggunakannya langsung di ponsel ini


0 komentar:

Posting Komentar